Fungsionaris JOIN Nahkodai APJII

64

MAKASSAR | JURNALCELEBES.CO – Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia resmi membentuk kepengurusan wilayah di Provinsi Sulawesi Selatan. Terbentuknya organisasi profesi pengusaha jaringan telekomunikasi ini ditandai dengan pelantikan Pengurus Wilayah periode 2018-2021.

Kegiatan yang menjadi rangkaian Musyawarah Wilayah I APJII Provinsi Sulawesi Selatan ini berlangsung di Mallorca Room Hotel Melia Makassar pada hari jumat (8/6) dengan dihadiri perwakilan ISP (Internet Service Provider) lokal maupun nasional baik BUMN hingga swasta.

Pelantikan dilakukan dengan penyerahan Surat Keputusan yang terlebih dahulu dibacakan oleh Ketua Umum APJII Pusat, Jamalul Izza. Dalam sambutan singkatnya, Jamal menekankan kepada seluruh pengurus untuk menjalankan regulasi dan membangun sinergitas dengan semua stakeholder terkait.

Kepengurusan APJII Wilayah Provinsi Sulawesi Selatan dinahkodai Arry Abdi Syalman selaku Ketua didampingi Wahyudi Eka Setiawan selaku Sekretaris dan Abdul Malik selaku Bendahara.

“Hadirnya APJII di Sulawesi Selatan ini kami harapkan dapat menjadi cikal bakal pertumbuhan dan pengembangan infrastruktur jaringan internet yang dapat melayani seluruh lapisan masyarakat serta menjangkau seluruh daerah di Sulawesi Selatan”, ujar Ketua APJII Sulsel yang juga General Manager PT. Trans Nasional Teknologi (Transnet).(**)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here