Dinkes Makassar Sambut Baik Layanan Aplikasi Online “Ku cata’ki ” Disdukcapil

57

Makassar | JurnalCelebes.co – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Makassar menyambut dengan baik inovasi yang digagas oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Makassar, yakni Aplikasi Online “Kucata’Ki”, Pasalnya inovasi ini akan menyempurnakan pelayanan fasilitas kesehatan di rumah sakit dan puskesmas.

“kami menyambut baik inovasi online ini dan Ini merupakan nilai tambah bagi pelayanan di rumah sakit dan puskesmas”, ungkap Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kota Makassar, dr.Hj. Naisyah Tun Azikin usai menandatangani kerja sama aplikasi Online “Ku Cata’Ki” dengan Disdukcapil Kota Makassar di Hotel Best Western, jalan Botolempangan kota Makassar. Rabu,8/8/2018.

Aplikasi Online “Kucata’ Ki” adalah inovasi yang menunjukan inklusifitas pelayanan administrasi kependudukan di Makassar, di mana setiap bayi yang baru lahir di rumah sakit dan puskesmas langsung memiliki akta kelahiran.

“Yang dulunya harus mondar mandir mengurus akta kelahiran anaknya, kini tidak perlu lagi karena semuanya berbasis online. Karena ini adalah identitas kependudukan dan hak anak yang harus terpenuhi”, ujar Naisyah yang juga selaku Penjabat Sekda Kota Makassar saat ini.(*)

Editor : Wen

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here